#Gangnam Style#



Kali ini ngebahas tentang gangnam style ya ,guys :)
lagi ngetrend2nya nih, apa lagi buat anak2 korea sana..
langsung aja ya....

"Gangnam Style" atau "Gaya Gangnam" adalah sebuah singel K-pop tahun 2012 yang dinyanyikan oleh rapper Korea Selatan, Park Jae Sang, atau yang lebih dikenal dengan nama PSY. Gangnam Style secara umum mendapat pujian oleh para kritikus karena ritme humornya yang catchy serta gerakan tari Psy yang tidak biasa yang telah memperkenalkan K-pop pada banyak orang di seluruh dunia. Lagu ini pertama kali dirilis pada tanggal 15 Juli 2012 dan langsung memuncaki tangga lagu Korea Selatan, Gaon Chart. "Gangnam Style" juga menjadi video K-pop yang paling banyak ditonton di Youtube.
"Gangnam Style" merupakan istilah yang digunakan oleh warga Korea Selatan untuk menggambarkan gaya hidup mewah yang berhubungan dengan Distrik Gangnam, adalah Gangnam  Kata Korea 오빠 (oppa) berarti "panggilan dari perempuan untuk saudara laki-laki", tetapi dapat juga digunakan sebagai kata ganti pertama, atau ketiga untuk menunjuk seorang laki-laki yang lebih tua atau lebih tua dari perempuan. Berdasarkan norma-norma budaya yang lebih baru, istilah ini biasanya digunakan untuk merujuk kepada pacar atau pasangan laki-laki. Sedangkan 오빤 (oppan) merupakan singkatan dari 오빠 는 (oppaneun). 는 adalah penanda topik, yang dalam hal ini berarti subjek tersirat dari kalimat tersebut adalah penyanyinya (오빠). Dengan demikian terjemahan harfiah dari "Oppan Gangnam style" adalah "kakak atau pacar laki-lakimu [adalah] seorang Gangnam Style".
Lirik lagu ini ditulis oleh Psy, musik oleh Psy dan Yoo Gun-hyung, serta dikomposeri oleh Yoo Gun-hyung. Yoo Gun-Hyung sendiri adalah seorang produser terkenal di Korea Selatan dan juga pernah berkolaborasi dengan Psy di masa lalu.


Respon di Youtube

Indikator lain yang menyebabkan besarnya popularitas lagu itu adalah peranan situs berbagi video YouTube. The Los Angeles Times menyebutnya sebagai "salah satu video terhebat yang pernah di-unggah ke YouTube".[34]
Video musik "Gangnam Style" sendiri di-unggah ke Youtube pada tanggal 15 Juli 2012, dan telah dilihat oleh lebih dari 131 juta kali dan menyusul video musik milik Carly Rae Jepsen, Call Me Maybe, untuk mencapai posisi nomor satu di YouTube Top 100 Music Videos pada minggu terakhir Agustus 2012.[35][1] Pada tanggal 1 September, video musik ini berhasil menyalip video musik Gee milik Girls' Generation, menjadi video musik K-pop terbanyak yang pernah dilihat di Youtube. Sekitar 47% penonton video tersebut berasal dari Amerika Serikat, 7% dari Inggris, 6,8% dari Kanada dan hany 4% yang berasal dari Korea Selatan.[36]

Parodi dan video terkait

Sama seperti fenomena viral dan internet meme lainnya, popularitas "Gangnam Style" ini juga telah mendorong lahirnya banyak video parodi yang dibuat oleh pengguna internet lainnya. Beberapa video yang cukup menarik perhatian di antaranya adalah:
  • The Oregon Duck - Gangnam Style Parody[45], ditampilkan di USA Today[46]
  • Gangnam Style Ultimate Mashup (Parodi, Cover dan Remix)[47], ditampilkan di The Huffington Post[48]
  • Teens react to Gangnam Style[49] oleh produser daring TheFineBros [49]
  • Hongdae Style[50], parodi dari "Gangnam Style" oleh Trend Factory. Ini ditampilkan di The Wall Street Journal sebagai "top-5 video respon Gangnam Style yang wajib dilihat".[18]
  • Pyongyang Style[51], sebuah video parodi yang "mengejek diktator Korea Utara, Kim Jong-il",[52] dimuat di United Press International
  • PSY Gangnam Style MV Reaction[53] oleh Katie dan Mindy Anderson. The Wall Street Journal menulis bahwa "Video respon dari Andersons lucu karena spontanitas mereka."[54]
  • GANGNAM STYLE [GOLA GOLA][55] dimuat di surat kabar Abu Dhabi The National, dan memperkirakan bahwa video ini akan menjadi "Gangnam Style-nya" Timur Tengah"[56]
  • PSY - VH1 Morning Buzz Live with Carrie and Jason[29][57], dalam video ini, Psy tampil di stasiun TV kabel AS, VH1, dan mengajari presenter Carrie Keagan dan Jason Dundas bagaimana menari "Gangnam Style" saat acara Big Morning Buzz Live.
  • Grup idola SHINHWA juga menunjukkan ketertarikan mereka pada "Gangnam Style" (khususnya vokalis utama, Shin Hye Sung). Anggota grup ini menarikan "koreografi menunggang kuda" dalam episode 24 dari variety show mereka, "SHINHWA Broadcast", yang ditayangkan oleh jTBC.[58]
  • Gangnam Style Mitt Romney 강남스타일 di The Tonight Show with Jay Leno[59][60], ditampilkan di The First Post[61] dan ditayangkan di NBC.[62] Video ini menampilkan komedian AS, Jay Leno, menarikan tarian "Gangnam Style" untuk memparodikan kandidat Presiden AS, Mitt Romney.
  •  
  •  

  • Oppa is Just My Style

    "Gangnam Style" secara resmi dirilis kembali pada tanggal 14 Agustus 2012 dengan judul "Oppa is Just My Style" (bahasa Korea: 오빤 딱 내 스타일), yang menampilkan vokal tambahan dari penyanyi Korea Selatan dan anggota 4Minute, Hyuna. "Oppa is Just My Style" merupakan interpretasi "Gangnam Style" dari perspektif seorang wanita.[68] Meskipun berbagai kritik muncul mengenai kualitas vokal Hyuna, video musik yang dirilis sesudahnya berhasil mengumpulkan lebih dari 25 juta penonton hanya dalam 3 minggu setelah di unggah ke Youtube.[69]

Comments

Popular posts from this blog

Mengenal Procedure Dengan Baik di Virtual Basic 6

KARYA TULIS (Perkembanga ekonomi pasca Proklamasi)

STMIK AMIKOM jogjakarta